Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bulog Gandeng PWI Salurkan Pangan ke Warga Terdampak Covid-19

Foto : Istimewa

Sekretaris Perusahaan Perum Bulog, Awaludin Iqbal bersilaturami ke Sekretariat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, di Gedung Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta, Selasa (7/7).

A   A   A   Pengaturan Font

Biasanya, pada masa-masa menjelang dan setelah Lebaran terjadi gejolak pasar yang ditandai dengan naiknya harga-harga kebutuhan pokok."Alhamdulillah, kali ini distribusi pangan lancar-lancar saja dan stok tetap terjaga," kata Awaludin.

Ketua Umum PWI Pusat, Atal S Depari menyatakan pihakya sangat mengapresiasi kepedulian Bulog untuk berbagi kepada para korban terdampak Covid-19, terutama dari kalangan keluarga wartawan. Kepedulian itu patut diapresiasi di tengah ketidakpastian kapan pandemi ini akan berakhir.

"Bantuan Bulog ini sangat berarti bagi wartawan dan keluarganya yang terdampak Covid-19. Kita tidak tahu sampai kapan wabah ini akan berakhir," ujar Atal.

Posisi Strategis

Awaludin mengakui wartawan dan media jurnalistik tempat mereka bekerja punya posisi strategis dalam menenangkan masyarakat sehingga tidak terjadi kegaduhan yang tak berdasar. Dalam banyak kasus, kepanikan masyarakat dalam menyikapi suatu keadaan, seperti stok pangan, lebih banyak dipicu oleh faktor psikologis ketimbang kondisi pasar atau kenyataan di lapangan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top