Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Budidaya Pepaya Emas Tingkatkan Pendapatan di Saat Pandemi

Foto : Istimewa

Pepaya Emas

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam sekali panen dirinya bisa menghasilkan sekitar dua sampai empat gerobak yang mana setiap gerobak bisa mengangkut pepaya dengan berat dua kilogram.

Yono mengungkapkan, ketertarikan budidaya pepaya jenis tersebut dimulai saat dia berkunjung di Bali. Mengingat di Kota Palangka Raya belum banyak masyarakat yang membudidayakan maka peluang tersebut langsung diambil Yono.

"Peluang itu kemudian saya tangkap. Apalagi jenis pepaya ini pohonnya bisa bertahan sampai empat tahun, belum lagi usai panen jenis pepaya ini juga tidak cepat rusak," katanya seperti dikutip dari Antara.

Sebelumnya Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengatakan terus mendorong masyarakat di kota setempat untuk memanfaatkan lahan kosong menjadi lahan produktif.

"Melalui dinas terkait terus berupaya mendorong masyarakat kita memanfaatkan lahan kosong menjadi produktif untuk memperkuat ketahanan pangan, minimal di lingkungan keluarga," kata Fairid.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top