Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sinergi BUMN

BTN Salurkan Kredit Rp1 Triliun untuk AP II

Foto : Koran Jakarta/M Fachri

KERJA SAMA BISNIS - Direktur PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, Oni Febriarto R (kanan) dan Direktur Keuangan PT Angkasa Pura (AP) II (Persero) Andra Agussalam usai penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) terkait Sinergi Jasa Layanan Perbankan bagi AP II di Jakarta, Senin (27/8). Bank BTN akan mengucurkan kredit korporasi senilai 1 triliun rupiah ke AP II.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Emiten perbankan pelat merah, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) menyalurkan kredit korporasi senilai 1 triliun rupiah untuk PT Angkasa Pura II (Persero). Pembiayaan tersebut diberikan untuk meningkatkan pengembangan bandara udara di lingkungan AP II sekaligus implementasi sinergi Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Direktur Bank BTN, Oni Febriarto R, mengatakan melalui sinergi dengan AP II menjadi langkah strategis Perseroan untuk mendukung pengembangan infrastruktur. "Selain rencana pemberian kredit senilai 1 triliun rupiah ini, Bank BTN juga membuka peluang kerja sama lainnya untuk mendukung perekonomian negeri," katanya di Jakarta, Selasa (28/8).

Beberapa peluang kerja sama yang bakal dijajaki ke depannya, lanjut Oni, yakni penyediaan jasa layanan dana, pemanfaatan fasilitas kredit dan pembiayaan, serta jasa layanan perbankan lainnya. Beberapa layanan yang bisa dimanfaatkan AP II seperti Pengelolaan Dana Operasional Korporasi, Fasilitas Kredit/Pembiayaan Korporasi dalam bentuk Kredit Investasi, Kredit Modal Kerja dan Kredit Sindikasi.

Sementara itu, Direktur Keuangan Angkasa Pura II, Andra Agussalam, menyatakan adanya fasilitas pendanaan dari BTN akan mempercepat pengembangan infrastruktur di sejumlah bandara yang ada. Saat ini AP II telah mengelola 15 bandara yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia termasuk yang terbaru, Bandara Kertajati, Jawa Barat.

Selain itu, Bank BTN juga bakal memberikan pengelolaan dana konsumer bagi karyawan AP II dalam bentuk tabungan dan deposito. Karyawan AP II bisa memperoleh fasilitas kredit serta pembiayaan kredit konsumer di antaranya dalam bentuk Kredit Pemilikan Rumah/Apartemen (KPR/KPA), Kredit Ringan Karyawan, dan Kredit Agunan Rumah.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top