Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

BRIsyariah Jadi Mitra Distribusi Sukuk Negara Seri ST-004

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Bank BRIsyariah Tbk (BRIsyariah) kembali dipercaya oleh Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan untuk menjadi mitra distribusi Sukuk Negara Tabungan seri ST-004 yang diperuntukkan bagi investor ritel.

"Nilai minimum pemesanan ST-004 adalah 1 juta rupiah, sementara maksimum pemesanan adalah 3 miliar rupiah. Nilai investasi ST-004 ini cukup terjangkau," kata Sekretaris Perusahaan BRIsyariah, Indriati Tri Handayani di Jakarta, Selasa (7/5).

Indriati berharap ST-004 ini bisa menarik dan dijangkau oleh nasabah generasi milenial mengingat nilai minimum pemesanan yang cukup terjangkau, apalagi pemesanan sukuk ini bisa dilakukan secara online.

"Generasi milenial yang berniat memulai investasi tidak perlu ragu. Apalagi dilihat dari karakteristik Sukuk Tabungan, ST-004 ini aman, mudah dan menawarkan keuntungan yang menarik," katanya.

ST-004 memiliki tenor dua tahun. Waktu jatuh tempo adalah 10 Mei 2021. Seperti ST-003, ST-004 tidak bisa diperdagangkan di pasar sekunder, namun bisa dicairkan lebih awal (early redemption) oleh investor sesuai syarat yang berlaku. Ant/AR-2

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top