Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

BNI Raih Laba Rp5 Triliun pada Semester I-2021

Foto : Istimewa

Jajaran Direksi BNI saat pemaparan kinerja semester I-2021 di Jakarta, Senin (16/8)

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk/BNI pada semester I-2021 meraih laba bersih 5 triliun rupiah, tumbuh 12,8 persen secara tahunan (year on year/yoy) dibanding semester I-2020 yang tercatat sebesar 4,45 triliun rupiah.

Direktur Utama BNI Royke Tumilaar dalam pemaparan kinerja secara daring di Jakarta, Senin (16/8) mengatakan, pertumbuhan tersebut selaras dengan meningkatnya laba operasi pra-provisi (pre-provisioning operating profit/PPOP) sebesar 24,4 persen secara yoy pada paruh pertama 2021, menjadi 16,1 triliun rupiah.

"PPOP ditopang oleh kuatnya pertumbuhan pendapatan bunga bersih (NII) 18,2 persen secara yoy atau mencapai 19,3 triliun rupiah," kata Royke.

Pertumbuhan NII tersebut jelasnya didorong oleh pertumbuhan kredit sebesar 4,5 persen secara yoy, sehingga total kredit perseroan mencapai 569,7 triliun rupiah hingga Juni 2021. Perseroan mencatatkan penyaluran kredit yang sehat dengan didominasi oleh sektor-sektor usaha prospektif dengan risiko rendah, baik pada segmen business banking maupun consumer banking.

Baca Juga :
Paparan Kinerja

Kredit pada segmen business banking mencapai 475,6 triliun rupiah atau tumbuh 3,5 persen secara yoy, dimana pertumbuhan tertinggi berada pada segmen small bussiness sebesar 20,6 persen yoy dengan baki debet mencapai 91 triliun rupiah, diikuti corporate private sebesar 7,9 persen yoy dengan baki debet mencapai 179,1 triliun rupiah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top