Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Layanan KPR

BNI Bidik Pangsa Milenial

Foto : Istimewa

Direktur Bisnis Konsumer BNI, Corina Leyla Karnalis

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Untuk mempermudah akses kepemilikan rumah, PT Bank Negara Indonesia (BNI) saat ini membidik segmentasi milenial untuk bisa mengakses Kredit Pemilikan Rumah (KPR) di bank BUMN ini.

Baca Juga :
Stabilisasi Harga

Dikatakan Direktur Bisnis Konsumer BNI, Corina Leyla Karnalis dalam webinar Solusi Properti untuk Milenial bahwa saat ini saat ini bank pelat merah itu sedang membuka promo cicilan KPR yang cocok bagi kalangan milenial yang menjadi pangsa pasar potensial bagi industri properti.

"Punya income 2 juta rupiah sudah bisa akses (KPR) tergantung tipe rumah dan tenornya," kata Corina dalam jumpa pers virtual di Jakarta, Kamis (23/7).

Ia menambahkan bahwa usia milenial 18-35 tahun di Indonesia mencapai 90 juta orang atau lebih dari 33 persen dari jumlah penduduk Indonesia berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2018. Dan untuk menjangkau pangsa pasar itu, pihaknya mengadakan pameran properti dalam jaringan (daring) menyesuaikan kondisi pandemi Covid-19 di laman bnigriyaexpo.com, 17 Juli hingga 17 Agustus 2020.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top