Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sinergi BUMN

BMRI Fasilitasi "Refinancing" Antam USD129 Juta

Foto : ANTARA/RENO ESNIR

PINJAMAN INVESTASI - Direktur Corporate Banking PT Bank Mandiri Tbk, Royke Tumilaar (tengah) bersama Dirut PT Antam, Arie Prabowo Ariotedjo (kedua kanan), Dirkeu PT Antam, Dimas Wikan Pramudhito (kanan), SVP Corporate Banking 3 Bank Mandiri, Helmy Afrisa Nugroho (kedua kiri), dan RCEO Bank Mandiri Regional Jakarta 5 Anton Zulkarnain usai penandatanganan perjanjian pinjaman investasi sebesar 129 juta dollar AS di Jakarta, Rabu (18/9).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) memberi fasilitas pinjaman investasi sebesar 129 juta dollar AS (USD) kepada PT Aneka Tambang Tbk (Antam). Fasilitas pembiayaan kembali (refinancing) yang akan jatuh tempo pada Juni 2024 itu akan meningkatkan efisiensi keuangan tanpa merubah ketentuan dari pinjaman sebelumnya serta tingkat suku bunga mengambang (floating) yang lebih kompetitif dibandingkan tingkat bunga pinjaman sebelumnya.

Pemberian fasilitas refinancing itu ditandai dengan penandatanganan kerja sama oleh Direktur Utama Antam, Arie Prabowo Ariotedjo dengan Direktur Corporate Banking Bank Mandiri, Royke Tumilaar di Jakarta, Rabu, (18/9).
Dirut Antam, Arie Prabowo mengatakan perusahaan harus memperkuat posisinya dengan fokus mengembangkan hilirisasi komoditas inti perusahaan yang berbasis pada nikel, emas dan bauksit.

"Kami menjaga kekuatan keuangan perusahaan melalui inovasi bisnis untuk meningkatkan pendapatan, memastikan kemampuan perusahaan memenuhi kewajiban serta mendukung pendanaan untuk pertumbuhan perusahaan di masa depan," kata Arie.

Dengan tingkat pertumbuhan kinerja keuangan yang semakin solid, Antam jelasnya mendapatkan fasilitas kredit investasi dengan tingkat suku bunga yang lebih kompetitif sehingga dapat menurunkan beban keuangan perusahaan.


Halaman Selanjutnya....

Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top