Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

BMKG Perkirakan Sebagian Wilayah Jakarta Hujan Sedang pada Malam Hari

Foto : ANTARA/Muhammad Adimaja

Ilustrasi - Pengendara sepeda motor melintas saat hujan deras di Jakarta, Jumat (3/3/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di sebagian wilayah Jakarta hujan ringan hingga sedang pada Senin (20/11) malam.

BMKG melalui laman resminya https://bmkg.go.id/ merinci wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Utara dan Jakarta Selatan diperkirakan akan berawan pada pagi hari, sedangkan Kepulauan Seribu hujan ringan.

Memasuki siang hari, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu diperkirakan akan cerah berawan, sedangkan Jakarta Barat akan berawan. Lalu, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan hujan ringan.

Pada malam hari, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diperkirakan akan berawan, lalu Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Timur akan hujan ringan. Sedangkan Jakarta Selatan diperkirakan akan hujan sedang.

Suhu udara pada hari ini di Jakarta diperkirakan berada pada kisaran minimum 24 derajat hingga 34 derajat Celsius dengan tingkat kelembaban udara berada pada kisaran 60-95 persen.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top