Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

BKN: Pengangkatan 20 Ribu Pegawai Honorer Papua Masih Berproses

Foto : ANTARA News Papua/HO-dokumentasi Pemprov Papua.

Wakil Kepala BKN Supranawa Yusuf.

A   A   A   Pengaturan Font

JAYAPURA - Badan Kepegawaian Negara (BKN) memastikan kebijakan untuk pengangkatan 20 ribu tenaga honorer di Provinsi Papua masih terus berproses dilakukan pemerintah.

Wakil Ketua Kepala BKN Pusat Supranawa Yusuf dalam keterangan di JayapuraSabtu, mengakui saat iniBKN tengah menunggu hasil perhitungan kebutuhan pegawai di 29 kabupaten dan kota termasuk di Provinsi Papua.

"Untuk pengangkatan tenaga honor masih dalam proses dan kita masih tunggu hasil perhitungan kebutuhan pegawai dari daerah di kabupaten dan kota Papua,"ungkapnya.

Yang jelas,menurut Supranawa, pemerintah pusat telah mendengarkan aspirasi dari daerah dan sudah juga dibahas di Kemenpan RB dan BKN.

"Nah kita tinggal tunggu saja surat resmi dari Papua ke Menpan, lalu dari Menpan tinggal memerintahkan ke BKN,"ungkapnya.

Sementara ditanya berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengangkat 20 ribu tenaga honorer di Papua, menurut Supranawa, ia tak bisa mengestimasi.

Sebab pengangkatan tenaga honorer tersebut, lanjutnya, bakal disesuaikan dengan kebutuhan di setiap kabupaten, kota maupun provinsi.

Sebelumnya, Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal dalam satu kesempatan meminta BKN untuk dapat mendorong pengangkatan 20 ribu tenaga honorer di Bumi Cenderawasih. Ant/N-3


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top