Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Transformasi Pertanian

Biodiesel 100 Segera Gantikan Solar

Foto : ISTIMEWA

Andi Amran Sulaiman

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman mengatakan penggunaan minyak sawit atau crude palm oil (CPO) yang diolah menjadi biodiesel tanpa campuran atau B100 segera akan menjadi bahan bakar pengganti solar.

"Kami sudah menguji coba pada sebuah mobil diesel B100, atau semuanya biodiesel dan sekarang sudah menempuh jarak 2.000 kilometer," kata Amran dalam sambutannya pada rapat koordinasi nasional Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) di Jakarta, Senin (18/3). Di depan sekitar 500 anggota HKTI seluruh Indonesia, Mentan mengungkapkan dari 2.000 kilometer (km) yang ditempuh mobil tersebut, rata-rata konsumsi bahan bakarnya 13,4 km per liter atau lebih hemat dibanding menggunakan solar dengan rata-rata konsumsi 9,4 kilometer per liter.

Baca Juga :
Layanan Perbankan

Selain lebih hemat, biaya produksinya kata Amran sedikit lebih murah dibanding dengan harga solar saat ini. "Kalau ini sudah berjalan, maka dia optimis ekspor CPO Indonesia akan dikurangi karena dialihkan untuk bahan bakar pengganti solar dalam negeri," kata Amran. "Pemerintah pun bisa menekan biaya impor migas karena tidak akan mengimpor lagi solar dari luar negeri seiring dengan pemakaian B100," imbunnya.

Amran dalam kesempatan itu, juga memaparkan berbagai terobosan yang dilakukan jajarannya seperti pengembangbiakan sapi dan rencana pemanfaatan rawa untuk ditanami padi seluas 100 juta hektar. Saat ini, masih dalam proses riset terutama untuk pengaturan air serta teknologi agar PH tanahnya dikurangi agar tanaman padi bisa tumbuh baik.

"Sulit kita bersaing dengan negara lain kalau sektor pertanian tidak bertransformasi menggunakan teknologi," kata Amran. Sebab itu, dia mengimbau kepada para anggota HKTI agar mendorong kemajuan sektor pertanian dengan ikut serta memainkan peran melalui terobosan ide-ide yang bertujuan meningkatkan produktivitas para petani.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top