Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Biden Panen Dukungan Namun Partai Republik Tuntut Pengunduran Dirinya

Foto : istimewa

Partai Demokrat mendukung Presiden AS Joe Biden saat ia mengakhiri upaya pemilihan ulangnya, dan menyerahkan tongkat estafet kepada Wakil Presiden Kamala Harris.

A   A   A   Pengaturan Font

Para pemimpin Partai Republik, termasuk Trump, mengecam kepresidenan Biden dan meminta pria berusia 81 tahun itu mengundurkan diri.

"Joe Biden yang korup tidak layak untuk mencalonkan diri sebagai presiden, dan tentu saja tidak layak untuk mengabdi, dan tidak pernah layak! Kita akan sangat menderita karena masa jabatannya sebagai presiden, tetapi kita akan segera memperbaiki kerusakan yang telah dilakukannya. JADIKAN AMERIKA HEBAT LAGI!" tulis Trump di jejaring sosial Truth Social miliknya.

Senator JD Vance, pilihan Trump untuk calon wakil presiden, mengatakan Biden "telah menjadi presiden terburuk di masa hidup saya dan Kamala Harris selalu mendampinginya di setiap langkah".

Sementara itu, Ketua DPR, Mike Johnson mengatakan "jika Joe Biden tidak layak mencalonkan diri sebagai presiden, dia tidak layak menjabat sebagai presiden. Dia harus segera mengundurkan diri dari jabatannya," katanya dalam sebuah pernyataan.

Namun, banyak anggota Partai Republik baru-baru ini meminta agar Biden, yang tertinggal dari Trump dalam jajak pendapat, tetap maju dalam pencalonan, dengan alas an menggantikannya akan menjadi tindakan yang "tidak demokratis".
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top