Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hubungan Bilateral | Amerika Runding Isu Sengketa dengan Australia, Korsel, dan India

Biden Kecam Ekspansi Tiongkok

Foto : AFP/MANDEL NGAN

Penegasan Biden - Presiden AS, Joe Biden, saat membuat pernyataan di Ruang Makan Negara di Gedung Putih, Washington DC, pada Rabu (27/1). Sepekan setelah jadi Presiden AS, Biden menegaskan bahwa pemerintahan yang dipimpinnya siap melindungi kawasan sengketa di Indo-Pasifik dari ancaman ekspansi Tiongkok.

A   A   A   Pengaturan Font

Komitmen AS untuk melindungi kawasan Indo-Pasifik dari ancaman Tiongkok semakin dipertegas setelah Presiden Joe Biden mengecam ekspansi Tiongkok baik di wilayah Asia Timur dan Asia Tenggara

WASHINGTON DC - Sepekan setelah pelantikannya, Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden, mulai menunjukkan taringnya dengan mengecam Tiongkok karena upayanya melakukan ekspansi ke wilayah Asia Timur dan Asia Tenggara.

Dalam serangkaian seruan dan pernyataannya, Biden dan petinggi keamanan AS telah menegaskan dukungan pada negara-negara sekutunya seperti Jepang, Korea Selatan (Korsel), Taiwan dan Filipina, dengan menolak klaim teritorial Tiongkok di perairan sengketa di kawasan Asia.

Pada Rabu (27/1), Biden yang berbicara dengan Perdana Menteri Jepang, Yoshihide Suga, melalui sambungan telepon, menyatakan bahwa pemerintah AS akan terus berkomitmen untuk melindungi Jepang termasuk Kepulauan Senkaku (Diaoyu) yang diklaim baik oleh Jepang maupun Tiongkok.

Komitmen itu sebelumnya telah disuarakan oleh Menteri Pertahanan AS, Lloyd Austin, yang pada Sabtu (23/1) lalu berbincang dengan mitranya dari Negeri Sakura yaitu Menteri Pertahanan Nobuo Kishi bahwa klaim Jepang atas kepulauan sengketa itu akan terlindungi oleh Traktat Keamanan AS-Jepang.

"Menhan Austin menegaskan kembali bahwa AS akan menentang setiap upaya unilateral bagi mengubah status quo di Laut Tiongkok Timur (LTT)," demikian pernyataan dari Pentagon.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top