Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sistem Keuangan

BI Dorong Kolaborasi Global Kembangkan Inovasi Digital

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Bank Indonesia (BI) mendorong kolaborasi internasional untuk mendukung pengembangan inovasi digital pada sistem keuangan melalui International Conference and Call for Papers Journal of Central Banking Law and Institutions (ICFP-JCLI) yang kedua.

"Diperlukan kolaborasi dengan berbagai pihak dalam membangun masa depan di tengah perkembangan inovasi digital melalui suatu wacana atau pertemuan ilmiah," kata Deputi Gubernur Senior BI Destry Damayanti di Jakarta, Rabu (8/5).

Hal tersebut disampaikan Destry dalam pembukaan acara ICFP-JCLI yang bertemakan "Emerging and Acceleration of Technology: Digital Innovation in the Financial System" di Bali, Selasa (7/5).

ICFP-JCLI merupakan kegiatan tahunan dari jurnal internasional (peer-reviewed) yang diterbitkan oleh Bank Indonesia, yaitu Journal of Central Banking Law and Institutions (JCLI). ICFP-JCLI berupaya mengeksplorasi ide baru yang relevan dan terkait dengan isu terkini, untuk penyusunan kebijakan, pengembangan industri, dan ilmu pengetahuan, dengan fokus khusus pada aspek hukum dan kelembagaan menghadapi akselerasi inovasi digital pada sistem keuangan.

"Penyelenggaraan konferensi internasional dan call for papers ini diharapkan dapat mendukung pembentukan ekosistem riset yang kuat melalui peningkatan kualitas dan pengembangan sumber daya manusia yang unggul di bidang riset," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top