Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Berziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah Ingatkan soal "Jasmerah"

Foto : antarafoto

Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa berziarah ke makam presiden pertama Republik Indonesia (RI) Soekarno

A   A   A   Pengaturan Font

Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa berziarah ke makam presiden pertama Republik Indonesia (RI) Soekarno atau Bung Karno di Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Rabu (11/10), menjelang peringatan hari ulang tahun ke-78 Provinsi Jawa Timur. Khofifah mengingatkan soal "Jasmerah", jangan sekali-kali meninggalkan sejarah.

BLITAR - Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa berziarah ke makam presiden pertama Republik Indonesia (RI) Soekarno atau Bung Karno di Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Rabu (11/10), menjelang peringatan hari ulang tahun ke-78 Provinsi Jawa Timur.

Bupati Blitar Rini Syarifah, Wali Kota Blitar Santoso, serta jajaran aparat pemerintah daerah mendampingi Gubernur berziarah di pusara Bung Karno.

Sebelum menaburkan bunga ke makam, Gubernur mengajak semua yang ikut berziarah untuk mengheningkan cipta dan mengirim doa untuk Bung Karno.

Khofifah pada saat berziarah mengutip semboyan yang disampaikan oleh Bung Karno dalam pidato pada Hari Ulang Tahun Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 1966. "Bung Karno seringkali mengingatkan Jasmerah (Jangan Sekali-kali Meninggalkan Sejarah). Ini penting untuk kita pedomani. Jangan sampai melupakan sejarah perjuangan dan pengorbanan para pahlawan dan termasuk bagaimana bisa meraih kemerdekaan Republik Indonesia," katanya.

"Kita harus isi kemerdekaan ini dengan sesuatu yang produktif dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, bangsa, dan negara. Karena dengan begitu Indonesia bisa hadir memberikan warna kepada bangsa-bangsa di dunia tentang kemanusiaan, perdamaian, dan kemerdekaan sebuah bangsa," kata dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top