Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bertemu Senat AS, Wang Yi Berharap AS-Tiongkok Kelola Perbedaan Secara 'Rasional'

Foto : AFP/Pool/Andy Wong

Pemimpin Mayoritas Senat AS Chuck Schumer (tengah) dan Senat AS Mike Crapo (kiri) bertemu dengan Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi (kanan) di Diaoyutai Guest House di Beijing.

A   A   A   Pengaturan Font

BEIJING - Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi berharap Washington dan Beijing dapat mengatasi perbedaan "dengan lebih rasional". Pernyataan tersebut disampaikan ketika bertemu dengan anggota parlemen senior Amerika yang sedang berkunjung, Senin (9/10).

Pemimpin mayoritas Senat AS Chuck Schumer adalah pejabat tinggi Amerika yang pergi ke Tiongkok ketika Washington berupaya meredakan ketegangan dengan Beijing, Ia memimpin tim yang beranggotakan enam orang yang dilaporkan akan bertemu dengan Presiden Tiongkok Xi Jinping.

Saat bertemu dengan Schumer di Diaoyutai State Guesthouse di Beijing, Wang Yi mengatakan, dia berharap kunjungan mereka akan membantu kedua belah pihak "mengelola perbedaan yang ada secara lebih rasional, membantu hubungan antara kedua negara kembali ke jalur pembangunan yang sehat".

Wang Yi juga berharap mereka akan "memahami Tiongkok dengan lebih akurat" setelah kunjungan tersebut.

Schumer berterima kasih kepada delegasi Tiongkok atas keramahtamahan mereka, dan dia mencatat beberapa masalah "keprihatinan besar" yang ingin ia sampaikan selama kunjungannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top