Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
BULLS & BEARS

Berpotensi Lanjutkan Penguatan

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) diperkirakan menguat, hari ini (8/10). Berdasarkan rasio fibonacci, support dan resistance berada pada 4.975,54 hingga 5.097,14.

Berdasarkan indikator, MACD berhasil membentuk pola golden cross di area negative, sementara Stochastic dan RSI bergerak ke atas di area netral. "Di sisi lain, pergerakan indeks telah menguji garis MA 20 sehingga peluang terjadinya penguatan menuju ke level resistance terdekat masih terbuka lebar," ujar ujar Analisis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji di Jakarta, Rabu (7/10).

Adapun sejumlah rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan BEST, BNGA, LPCK, TOWR, dan WSKT.

Untuk WSKT sendiri pergerakan harga saham telah menguji garis MA 10 sehingga peluang terjadinya penguatan minimal menuju ke level resistance pertama masih terbuka lebar. "Akumulasi Beli" pada area level 510 - 540, dengan target harga secara bertahap di level 565, 580 dan 650. Support: 510 & 476.

Sebelumnya, IHSG, Rabu (7/10) sore, ditutup menguat 0,10 persen di level 5.004,33 dengan nilai transaksi sebesar 16,83 triliun rupiah dan diseluruh pasar, dengan net sell di seluruh pasar sebesar 2,03 triliun rupiah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Djati Waluyo

Komentar

Komentar
()

Top