Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Berkat PKH, Titin Menjadi Pengusaha Meubel

Foto : Koran jakarta/Teguh Raharjo

JADI PENGUSAHA SUKSES - Titin Rumiati (tengah), sebagai Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (PKH) sejak tahun 2008 asal Sumedang, Jawa Barat dengan sukarela mengundurkan diri sebagai PKM. Titin mengaku hidupnya sudah lebih baik setelah menerima program PKH.

A   A   A   Pengaturan Font

Apresiasi ini berupa sertifikat, dan satu buah motor untuk pemenang pertama, satu buah laptop untuk juara dua, dan satu buah tablet bagi juara tiga. Selain itu, Gubernur juga akan memberikan bantuan sebesar empat juta rupiah kepada 2.058 pendamping. "Alhamdulillah, pemerintah lewat berbagai program melakukan pemberdayaan masyarakat. Saya memberikan apresiasi dari seluruh program-program pemerintah termasuk program-program daerah. Yang paling berhasil adalah Program Keluarga Harapan dari Kementerian Sosial," puji Ahmad Heryawan dalam sambutannya.

Dana Sharing

Direktur Jenderal Perlindungan dan Jaminan Sosial Kementerian Sosial, Harry Hikmat, mendukung langkah Pemprov Jabar tersebut dan mengapresiasi langkah dari pemerintah daerah.

Sebab, permasalahan pengentasan kemiskinan merupakan kewenangan dan kewajiban pemerintah daerah, yakni dengan mengalokasikan sebesar 5 persen dari alokasi bantuan Kemensos. "Saya minta kepada kepala daerah kiranya dukungan sarana prasarana mudah-mudahan selalu mendapat dukungan provinsi kabupaten kota," kata Harry. Ia menambahkan, PKH menjadi salah satu program untuk mengurangi angka kemiskinan di Indonesia. tgh/E-3

Komentar

Komentar
()

Top