Berbahaya bagi Nelayan dan Turis, PVMBG Peringatkan Agar Jauhi Gunung Anak Krakatau di Radius 5 Km
Foto : antara
Foto udara letusan gunung Anak Krakatau di Selat Sunda, Minggu (23/12/2018).
SERANG - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menyebutkan nelayan, wisatawan, pendaki dan masyarakat tidak beraktivitas di radius 5 kilometer dari pusat erupsi di kawah puncak Gunung Anak Krakatau yang berada di Perairan Selat Sunda antara Provinsi Banten dan Lampung.
Baca Juga :
Kepala Bapenda Terus Ajak Warga Taat Bayar Pajak
Berdasarkan laman KSDM Badan Geologi PVMBG Pos Pengamatan Pos Pasauran Gunung Api Krakatau Fahrul Rozi, Minggu (31/7), menyebutkan pukul 12.00 WIB sampai 18.00 WIB ketinggian Gunung Anak Krakatau 157 meter dari permukaan laut (mdpl) cuaca cerah, berawan 26-28.3 derajat celcius dan 41-50 persen.
Saat ini, status Gunung Anak Krakatau "Siaga" atau level 3, sehingga direkomendasikan masyarakat, pendaki gunung, nelayan dan wisatawan tidak boleh mendekati pusat erupsi dengan radius 5 kilometer.
Secara visual kawasan Gunung Anak Krakatau tertutup kabut 0-III dan asap kawah tidak teramati.
Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara
Komentar
()Muat lainnya