Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Beragam Menu Nasgor di Dunia

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Misalnya, nasi goreng nanas asal Thailand. Salah satu ciri khasnya adalah potongan nanas yang menjadi pelengkap serta daging seafood yang digunakan. Sensasi rasa asam dan gurih membuat nasi goreng satu ini sangat menyegarkan.

Di Korea juga ada nasi goreng Kimchi. Nasi goreng Kimchi adalah nasi goreng dengan tambahan Kimchi yang berasal dari Korea Selatan. Warnanya yang merah sudah bisa menunjukkan bahwa nasi goreng ini memiliki cita rasa pedas dan sedikit asam dari Kimchi yang ada didalamnya.

Kemudian di Jepang dikenal pula dengan Omurice. Ciri nasi goreng Jepang ini, telur tidak diorek di wajan tetapi justru didadar dan dipakai untuk membungkus nasi goreng yang lezat.

Filipina pun ternyata memiliki jenis nasi goreng, yang popular sebagai Nasi Goreng Bawang Putih. Nasi goreng ini ditumis dengan bawang putih dan beberapa beberapa bumbu lain tanpa kecap sehingga penampilannya jauh lebih pucat. Namun rasanya nggak kalah enak dari nasi goreng pada umumnya.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top