Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Benarkah, Sulit Membedakan Foto Asli dan Palsu?

Foto : ISTIMEWA

» Ilustrasi seseorang yang tengah memilih beberapa foto dari laptop. Di era digital foto-foto bisa dimanipulasi sedemikian rupa sehingga tidak lagi bisa dibedakan antara yang asli dan yang sudah dimanipulasi.

A   A   A   Pengaturan Font

Di era teknologi seperti ini, ternyata orang sulit membedakan mana foto yang asli atau palsu alias hoax. Setidaknya hal inilah yang coba diungkap sekelompok peneliti dari University of Warwick, Inggris baru-baru ini.

Tak dipungkiri, berfoto merupakan kegiatan yang sering kita lakukan hampir setiap harinya. Selain untuk mengabadikan momen, foto belakangan juga menjadi alat terkuat untuk membuktikan suatu hal, apapun bentuknya.

Istilah ini biasa kita dengar dengan sebutan no pic, hoax, atau kebenaran yang mengacu pada sebuah foto. Dan tak dipungkiri, di era yang serba digital ini, hampir setiap orang mengandalkan foto untuk membuktikan sesuatu, Umumnya untuk menunjukan bahwa mereka sedang atau sudah berada di suatu tempat itu.

Yang menarik, selain foto menjadi ajang pembuktian. Di era teknologi ini foto ternyata juga menjadi alat terkuat untuk memanipulasi. Ini bisa terjadi, karena berkat bantuan software pengolah foto.

Menurut laporan ilmiah yang disusun peneliti dari University of Warwick di Inggris bahwa tak sedikit orang ternyata sulit mengenali apakah sebuah foto sudah dimanipulasi secara digital atau tidak.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top