Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Belajar Entrepreneurship dari Pinpin Bhaktiar

Foto : Istimewa

Pinpin berbagi wawasan mengenai kewirausahaan kepada komunitas @BillionaireMindset.id.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Komunitas @BillionaireMindset.id pada hari Jumat, 27 September 2024, berkunjung ke daerah Bintara, Bekasi, untuk sebuah pengalaman belajar yang luar biasa.

Komunitas ini mendapatkan inspirasi dari perjalanan luar biasa Pinpin Bhaktiar, seorang developer properti dengan dua gelar doktor dan empat gelar magister yang dulunya pernah menjadi pengamen.

Pinpin berbagi wawasan mendalam mengenai kewirausahaan. Ia menyatakan, hanya 3,14 persen dari 65 juta pengusaha yang benar-benar memiliki jiwa entrepreneurship. Baginya, membuka usaha saja tidak cukup, jiwa kewirausahaan harus terus dilatih.

Menurutnya, jiwa entrepreneurship tidak hanya penting bagi pengusaha, tetapi juga pegawai kantoran yang menerapkan prinsip PRICA: Proaktif, Risk-taking (Berani Ambil Risiko), Inovatif, Kompetitif, dan Autonomi.

Dalam sesi diskusi tersebut juga dibahas konsep "melenting" ala Bambang Pacul, di mana manajemen, operasional, bisnis, dan produk harus memiliki semangat untuk terus berkembang.

Pinpin juga menekankan pentingnya intelektualpreneur, yaitu memimpin dengan prinsip "Melakukan Hal yang Benar" (Do the Right Things), bukan hanya "Melakukan Hal dengan Benar" (Do Things Right).

Ia menekankan pentingnya menciptakan produk yang tidak hanya enak, tetapi juga unik, tematik, dan memiliki kelas tersendiri.

"Semoga acara ini dapat membuka wawasan kita semua untuk memiliki semangat jiwa entrepreneurship yang semakin baik demi kemajuan Indonesia, kata Jan Sen mewakili @Billionairemindset.id.

Acara ini makin lengkap dengan sumbangan dari @Manna.Cakestudio yang menyediakan Pastel Mini, Jelly Pandan Gula Melaka, serta minuman segar GoCoco.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top