Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Distribusi Energi

BBM Satu Harga Salurkan 1,2 Juta Kiloliter

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Program BBM Satu Harga sebagai wujud hadirnya negara di wilayah 3T telah dilaksanakan sejak tahun 2017. Program yang diawasi langsung BPH Migas ini secara kumulatif telah terbangun sebanyak 503 Penyalur dengan total BBM yang sudah disalurkan sebanyak 1,2 juta kl sebagaimana disampaikan Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan.

"Sejak Program BBM Satu Harga dimulai pada 2017 terbangun 503 lembaga penyalur satu, secara volume dapat kami sampaikan bahwa sejak 2017 kita menyalurkan sebesar 1,2 juta kl dan pada 2023 sendiri hingga bulan Oktober kemarin itu kita sudah menyalurkan 449 atau hampir 450.000 kl kepada SPBU BBM Satu Harga yang telah selesai dibangun pada 2023," ujar Riva di acara sama.

Baca Juga :
Jaga Suplai BBM

Penyaluran Multimoda

Riva mengungkapkan, karena lokasi penyalur BBM Satu Harga umumnya di daerah 3T maka dalam penyalurannya multimoda, darat laut dan udara untuk mencapai lokasi penyalur yang dituju. Untuk itu, Pertamina Patra Niaga meminta pihak terkait untuk membantu agar penyalurannya dapat berjalan lancar.

Baca Juga :
Jaga Distribusi BBM

"Distribusi BBM ke lokasi penyalur BBM Satu Harga yang akan didistribusikan dilakukan melalui lembaga penyalur di daerah 3T ini memang disalurkan melalui multimoda tidak hanya jalan darat tapi juga melalui laut dan bahkan udara," pungkas Riva.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top