Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bayern Fokus Hadapi Liga Champions

Foto : AFP/ Christof STACHE
A   A   A   Pengaturan Font

Augsburg secara mengejutkan unggul lebih dulu melalui gol bunuh diri Niklas Suele. Tetapi Bayern bangkit saat Corentin Tolisso, James Rodriguez, Arjen Robben dan Sandro Wagner, semuanya mencetak gol.

Hasil itu membuat Bayern kini unggul 20 poin di puncak klasemen dengan lima pertandingan liga tersisa. Keunggulan itu menegaskan dominasi mereka di Bundesliga. Heynckes, yang juga membawa Bayern merebut treble winners pada 2013, telah mengubah jalannya klub sejak kembali melatih pada bulan Oktober untuk tugas kali keempat. Bayern terpaut lima poin dari puncak klasemen ketika pendahulunya Carlos Ancelotti dipecat.

Tim asuhan Heynckes akan berupaya merebut gelar di kompetisi Eropa untuk keenam kalinya dengan memenangi laga final Liga Champions di Kiev pada 26 Mei mendatang.

Meski demikian dia juga memuji Ancelotti. "Saya ingin mengirim ucapan selamat kepada Carlo Ancelotti, dia melatih tim dalam tujuh pertandingan pertama," ujar Heynckes.

"Saya pikir dia tidak hanya pelatih hebat tetapi juga orang hebat," sambungnya.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top