Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Barcelona Ingin Bangkit

Foto : Afp.com

Lionel Messi dan Lorenzo Insigne

A   A   A   Pengaturan Font

Harapannya mungkin Barcelona dapat mengubah rasa pesimistis menjadi keuntungan mereka. Jika mereka bisa bebas dari tekanan, Barcelona dapat melihat Liga Champions sebagai awal yang baru setelah musim yang gagal di La Liga Spanyol.

Ketika mereka menyerah melawan Roma dan Liverpool, para pemain Barca berbicara tentang runtuhnya mental mereka di bawah tekanan. Itu merupakan kelemahan yang sudah terlalu sering terungkap.

"Mereka kuat, dan dari sudut pandang psikologis mampu mengatasi kerapuhan kami," ujar pelatih Barca saat itu Ernesto Valverde setelah kekalahan dari Liverpool. "Mereka mendatangi kami dan kami gagal bereaksi," ujar Sergio Busquets tentang Roma.

Obsesi untuk memenangkan Liga Champions dan mengakhiri paceklik trofi Liga Champions tampaknya telah menguras tenaga Messi. Kegagalan di domestik bisa diabaikan asalnya mampu meraih kesuksesan di level Eropa.

Namun saat ini tidak ada yang menempatkan Barcelona sebagai favorit untuk menjuarai Liga Champions. Para pemain mungkin hanya sedikit merasa kehilangan. Pelatih saat ini Quique Setien kemungkinan besar akan kehilangan pekerjaannya jika mereka kalah melawan Napoli atau dipermalukan oleh Bayern.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top