Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Barcelona Bertekad Bangkit di La Liga

Foto : AFP.com

TARGETKAN KEMENANGAN I Bintang Barcelona, Lionel Messi dan rekan setimnya jelang laga Liga Champions Grup G melawan Dynamo Kiev di Camp Nou stadium, Barcelona, Kamis (5/11) WIB. Barca berambisi raih kemenangan saat menjamu Real Betis di lanjutan La Liga.

A   A   A   Pengaturan Font

BARCELONA - Barcelona mengalami awal terburuk di La Liga dalam hampir dua decade terakhir. Situasi itu membuat tim asuhan Ronald Koeman berada di bawah tekanan serius sebelum pertemuan dengan Real Betis di Camp Nou, Sabtu (6/11).

Klub Catalan itu hanya meraih delapan poin dari enam pertandingan pertama mereka di La Liga. Barca gagal memenangkan salah satu dari empat pertandingan terakhir setelah bermain imbang 1-1 dengan 10 pemain Alaves di Basque Country pada laga La Liga sebelumnya.

Ini adalah awal terburuk mereka sejak 2002-2003, musim di mana mereka finis di urutan keenam. Barca kinu sudah sembilan poin di belakang pemimpin klasemen, Real Sociedad, meskipun memiliki dua pertandingan di tangan.

Barca juga terpaut delapan poin dari juara bertahan Real Madrid. Karena itulah mereka membutuhkan kemenangan di kandang saat menjamu Betis asuhan Manuel Pellegrini dengan lawatan ke Atletico Madrid pada laga berikutnya.

"Suasananya lebih baik, ada pemain baru, pemain muda yang membawa dinamisme ke dalam tim, dan cara kami bermain," ujar Gerard Pique setelah menang 2-1 atas Dynamo Kiev pada tengah pekan ini. Itu menjadi kemenangan ketiga mereka dalam tiga pertandingan Liga Champions.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top