Bank Sentral Tiongkok Pertahankan Suku Bunga Pinjaman Acuan Tidak Berubah untuk Perusahaan dan Rumah Tangga
Wanita memegang uang kertas Yuan dalam ilustrasi ini yang diambil pada 30 Mei 2022.
Foto: ANTARA/REUTERS/Dado RuvicSHANGHAI - Bank sentral Tiongkok mempertahankan suku bunga pinjaman acuan untuk pinjaman perusahaan dan rumah tangga tak berubah pada penetapan kebijakan Juni pada Senin (20/6), sesuai dengan ekspektasi pasar.
Suku bunga pinjaman satu tahun (loan prime rate/LPR), suku bunga pinjaman acuan berbasis pasar, dipertahankan di 3,70 persen, dan LPR lima tahun tidak berubah di 4,45 persen.
Sekitar 90 persen pedagang dan analis dalam survei Reuters pekan lalu memperkirakan Tiongkok tidak akan mengubah suku bunganya, karena bank sentral global memperketat batasan ruang untuk manuver kebijakan guna menahan perlambatan ekonomi.
Sebagian besar pinjaman baru dan terutang di Tiongkok didasarkan pada LPR satu tahun. Suku bunga lima tahun mempengaruhi perkiraan suku bunga hipotek (KPR), di mana banyak pemberi pinjaman mendasarkan suku bunga KPR mereka.
Berita Trending
- 1 Ini Gagasan dari 4 Paslon Pilkada Jabar untuk Memperkuat Toleransi Beragama
- 2 Pasangan Andika-Hendi Tak Gelar Kampanye Akbar Jelang Pemungutan Suara Pilgub Jateng
- 3 Cawagub DKI Rano Karno Usul Ada Ekosistem Pengolahan Sampah di Perumahan
- 4 Pusat perbelanjaan konveksi terbesar di Situbondo ludes terbakar
- 5 Ini Cuplikan Tema Debat Ketiga Pilkada DKI
Berita Terkini
- Perizinan Sektor Energi Panas Bumi Bakal Dipangkas Jadi Lima Hari
- Singapura Serukan Perangi Kemiskinan Global Melalui Perdagangan dan Investasi Terbuka
- Aset Dana Pensiun Capai Rp1.500 Triliun per September 2024
- Trump Siapkan Militer AS untuk Deportasi Massal Imigran Ilegal
- Pemimpin G20 Prihatin Situasi di Gaza dan Lebanon Serta Dorong Gencatan Senjata