Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Banjir Bandang Terjang 8 Desa di Garut Hingga Ratusan Warga Mengungsi

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Berdasarkan laporan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), wilayah terdampak banjir bandang di Kabupaten Garut, Jawa Barat, telah meluas ke 8 desa.

Sementara itu, banjir bandang tersebut menerjang dua kecamatan yaitu Kecamatan Sukawening dan Kecamatan Karangtengah pada Sabtu (28/11) lalu.

Lokasi desa terdampak banjir bandang di Kecamatan Sukawening antara lain, Desa Mekarwangi, Desa Sukamukti, Desa Sukawening, Desa Mekarhurip, dan Desa Mekarluyu. Diketahui, sebanyak 112 rumah terendam akibat banjir.

Kecamatan Karang tengah meliputi tiga desa, yakni, Desa Cinta, Desa Cintamanik, dan Desa Caringin. Di ketiga titik terdampak banjir bandang, sebanyak 200 rumah terendam.

Banjir bandang yang menerjang dua kecamatan di Garut ini juga merendam ratusan unit rumah serta memutuskan empat jembatan penghubung desa serta fasilitas umum lainnya.

Banjir bandang ini juga membuat 286 jiwa mengungsi di tiga lokasi pengungsian yakni, 40 jiwa mengungsi di Pesantren As-Sarif, Desa Cinta, 120 jiwa mengungsi di dua Sekolah Dasar Desa Cintamanik dan 65 jiwa mengungsi di Desa Depok.

Kepala Seksi Kedaruratan Badan Penanganan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat Hadi Rahmat mengatakan, BPBD Garut bersama tim gabungan serta Basarnas, TNI, Polri, aparat desa, relawan serta masyarakat kini tengah melakukan evakuasi korban terdampak.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Sindi B Natalia Panjaitan

Komentar

Komentar
()

Top