Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Fasilitas Bandara

Bandara Soetta Hadirkan Hotel Kapsul

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

TANGERANG - Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, menghadirkan hotel kapsul yang akan beroperasi pada 10 Agustus 2018.

Senior Manager Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta, Febri Toga Simatupang, dalam keterangan tertulis, di Bandung, Rabu (1/8), mengatakan hotel kapsul yang bertema Space-Ship nan futuristik ini merupakan yang pertama berada di bandara Indonesia.

"Ini menjadikan Bandara Soekarno-Hatta sebagai bandara pertama di Indonesia yang memiliki hotel kapsul modern," ujarnya.

Hotel yang terletak di Terminal 3 Ultimate, Lantai satu area kedatangan ini dilengkapi fasilitas modern, seperti "access card", televisi kabel, tempat tidur, dan bantal berkualitas, selimut, dua pengisi daya USB.

Fasilitasnya lengkap, kurang lebih terdapat 50 saluran TV kabel di setiap kapsul, Wifi gratis, pengisi daya USB, area kamar mandi berbarengan dengan air panas/dingin, loker yang ukurannya cukup menyimpan barang di kabin pesawat, peralatan mandi yang cukup lengkap yg terdiri dari sabun, sampo, sikat gigi, handuk, sandal, dan satu botol air mineral.

Selain itu, terdapat dua tipe kamar kapsul yang disiapkan. Tipe kamar ada dua, yakni tipe Alpha dan Beta. Hal yang membedakannya pada ukuran TV-nya. Untuk tipe Alpha TV berukuran 22 inci dan mendapat "mini portable table". Sedangkan Untuk tipe Beta, TV-nya berukuran 32 inci tanpa "mini portable table". Dia menyebutkan untuk harga kedua tipe 375.000 rupiah per malam dan 250.000 rupiah per enam jam.

"Tetapi, kapsul ini hanya bisa memuat satu orang karena telah diukur sedemikian rupa, kecuali dengan anak di bawah usia lima tahun," katanya.

Hotel kapsul tersebut bisa menjadi tempat singgah yang nyaman bagi calon penumpang yang menunggu penerbangan selanjutnya di Bandara Soekarno-Hatta. "Hotel kapsul modern yang bertemakan space-ship nan futuristik Ini menjadi salah satu pilihan yang terbaik," katanya.

mza/ant/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Mohammad Zaki Alatas, Antara

Komentar

Komentar
()

Top