Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Atta Halilintar Ceritakan Pesan Moral Film "Ashiap Man"

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Atta Halilintar yang terjun sebagai sutradara di film berjudul "Ashiap Man" menceritakan seorang pria yang ingin menjadi pahlawan super dan perjuangannya dalam membantu kampungnya melawan sebuah perusahaan jahat di balik kematian ayahnya.


Ashiap Man mengikuti sosok Zul (Atta Halilintar) yang selalu bermimpi ingin menjadi seorang pahlawan super sejak kecil. Namun ketika sebuah ancaman datang yang akan mempengaruhi kehidupan kampungnya,Zul pun mulai memahami arti menjadi sosok pahlawan super yang sesungguhnya. Atta menjelaskan bahwa pahlawan super di film ini dapat ditemukan di kehidupan sehari-hari.

"Zul adalah orang biasa yang tidak punya kekuatan super tetapi ingin menjadi pahlawan super. Jadi dia memanfaatkan apa yang ada, termasuk kostum yang dibeli ditoko daring, dan bekerja keras untuk menjadi apa yang diinginkan dengan kemampuan dan caranya sendiri."

Meski bertema pahlawan super, banyak unsur komedi yang dapat dinantikan di film ini. Menurut Atta, Ashiap Man sengaja dikemas menjadi sebuah cerita pahlawan super yang ringan agar dapat ditonton bersama dengan keluarga. Berbagai adegan pertempuran pun sengaja dibuat tanpa terlihat keras namun tetap menarik untuk diikuti.

Pesan moral yang dapat dipetik

Menceritakan seorang pria biasa yang ingin menjadi pahlawan super, tentunya ada berbagai pesan moral yang dapat dipetik di film ini.Attasendiri mengakui bahwa konsep pahlawan super di film ini berbeda dari yang biasa diperlihatkan.

Dia ingin menggambarkan sosok pahlawan super yang tidak memiliki kekuatan super, namun terus berjuang untuk mencapai kemampuan maksimalnya dengan berusaha. Lewat karakter Zul, penonton akan diajak untuk menyelami makna dan cara untuk menjadi seorang pahlawan super bagi orang-orang di sekitar.

Film pertama yang disutradarai Atta ini langsung menghadirkan sederet bintang ternama, mulai dari Aurelie Hermansyah,Nasya Marcella,Arswendy Bening Swara,Elma Theana,Marcelino Lefrandt, hingga Samuel Rizal. Beberapa anggota keluarga Atta dan Aurel sendiri pun turut tampil di film ini, termasuk Fateh Halilintar,Saleha Halilintar, Qahtan Halilintar, Ashanty Hermansyah, Arsy Hermansyah, dan Arsya Hermansyah.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Mafani Fidesya

Komentar

Komentar
()

Top