Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Atletico Madrid Optimistis Tatap Gelar

A   A   A   Pengaturan Font

Membangun skuat yang kuat membuat Atletico percaya diri bisa menumbangkan dominasi Madrid dan Barca di La Liga musim ini.

MADRID - Atletico Madrid mempersiapkan diri untuk melakukan gebrakan lain pada persaingan perebutan gelar Liga Spanyol musim ini, dengan mempertahankan para pemain terbaiknya dan membangun skuat yang kuat. Hal itu dilakukan ketika dua rival utama Real Madrid dan Barcelona tidak terlalu aktif di bursa transfer.

Pernyataan terbesar Atletico adalah meyakinkan penyerang Antoine Griezmann untuk menolak kemungkinan kepindahan ke tim juara musim lalu Barcelona, sambil sekaligus juga memagari kiper Jan Oblak dan bek Diego Godin.

Mereka juga memecahkan rekor transfernya sendiri saat merekrut Thomas Lemar dengan biaya 65 juta euro, sambil menambah kedalam skuatnya dengan merekrut dua gelandang Gelson Martins dan Rodrigo, bek Kolombia Santiago Arias, dan penyerang Kroasia Nikola Kalinic.

Kedatangan pemain sayap Lemar dari AS Monaco memberi sinyal pendekatan yang lebih menyerang bagi pelatih Diego Simeone, yang telah membangun tim bertabur kesuksesannya dengan lini belakang yang kokoh. Atletico lima kali mencatatkan rekor terbaik di pertahanan dalam enam musim terakhir.

Prospek Diego Costa dan Griezmann meneruskan saling pengertian yang telah terbangun ketika Costa kembali ke tim pada Januari lalu. Hal itu juga menambah suasana positif di sekitar Atletico, yang finis di peringkat kedua sekaligus di atas Real Madrid dan menjuarai Liga Europa pada musim lalu.

"Kami memiliki skuat yang hebat, klub telah melakukan pekerjaan hebat untuk mempertahankan para pemain kami yang paling penting dan melakukan beberapa perekrutan penting," kata bek Juanfran.

"Setiap tahun orang-orang bahkan menuntut lebih dari kami, itulah kenyataannya, dan kami akan berusaha dan bercita-cita untuk memenangi semuanya dengan kerja keras dan kerendahan hati."

"Saya memahami kegembiraan karena tim hebat yang telah kami bangun, namun saya meminta untuk tetap tenang. Kami adalah tim yang bekerja sangat keras dan sedikit demi sedikit kita akan melihat bagaimana musim berkembang."

Atletico mungkin telah kehilangan sosok-sosok penting di ruang ganti dalam diri kapten Gabi Fernandez dan Fernando Torres. Namun kepergian mereka tidak sebanding dengan kekosongan yang diderita tim rival sekota Real, yang kehilangan pencetak gol terbanyak sepanjang masanya Cristiano Ronaldo dan pelatih Zinedine Zidane.

Sementara itu Barcelona telah berpisah dengan salah satu pemain paling ikoniknya, Andres Iniesta, dan mereka tidak melakukan penambahan pemain besar-besaran, untuk membuat Atletico mendapatkan salah satu peluang terbaik mereka untuk memenangi gelar kedua sejak 2014.

Pasukan Simeone juga akan mendapat tambahan insentif di Liga Champions musim ini, sebab final kompetisi elit itu akan dimainkan di markas mereka Stadion Wanda Metropolitano, namun mereka menghadapi start yang berat di musim baru.

Atletico akan bertemu juara bertahan Liga Champions Real di Piala Super UEFA pada Rabu, sebelum memulai musim baru liga dengan melawat ke markas Valencia, yang finis di peringkat keempat pada musim lalu.

Simeone Senang

Pelatih Altetico Madrid, Diego Simeone, senang klub bisa mempertahankan Griezmann yang memutuskan untuk memperpanjang kontrak bersama "Los Rojiblancos". Pelatih asal Argentina itu pun meyakini Griezmann akan terus berkembang menjadi lebih baik lagi bersama Atletico.

"Saya sangat menghormati keputusan pemain ketika mereka tinggal dan juga pergi. Tentang bagaimana perasaan dia (Griezmann) merupakan pertanyaan yang bagus untuknya," ungkap Simeone.

"Saya berharap dia terus berkembang bahkan lebih baik dari yang telah dicapai selama ini. Dia tidak memiliki batas. Dia penting bagi kami dan merupakan rekan yang baik, dikeliling orang-orang yang membentuk tim adalah hal yang luar biasa," tandasnya. AFP/S-1

Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top