Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Atlet Nasional Atur Strategi Latihan di Bulan Puasa

Foto : AFP/ Martin BUREAU
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Bulan suci Ramadan yang akan segera datang, membuat atlet-atlet nasional menyiapkan berbagai strategi agar bisa tetap melanjutkan latihan rutin dan mempersiapkan diri untuk kejuaraan yang akan datang.

"Latihan inti dipindah ke sore hari. Biasanya kami lakukan setiap pagi. Saat bulan puasa nanti, kami akan latihan teknik di kolam dan latihan core (otot) saja di pagi hari," kata asisten pelatih atletik nomor sprint Fadlin Ahmad di Jakarta.

Atlet atletik sendiri dipastikan bakal kerja keras karena akan turun pada IAAF World Relays 2019 di Yokohama, Jepang, 12-13 Mei. Mereka adalah Lalu Muhammad Zohri, Eko Rimbawan, Bayu Kertanegara, Muhammad Abina Bisma serta dua atlet cadangan Joko Kuncoro Adi dan Adi Ramli.

Selain menyesuaikan jadwal latihan, asupan suplemen dan vitamin para atlet akan ditingkatkan yang salah satu fungsinya untuk mengganti nutrisi yang kurang atau hilang selama berpuasa.

"Sama seperti pengalaman dulu, kembali lagi ke atletnya. Latihan kan butuh banyak tenaga tapi semua tergantung pribadi atletnya sendiri," kata satu sprinter Eko Rimbawan saat ditanya latihan saat puasa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top