Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Asuransi Takaful Keluarga Peroleh Sertifikasi ISO 9001:2015

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Asuransi Takaful Keluarga memperoleh sertifikasi Sistem Manajemen Mutu (SMM) yakni ISO 9001:2015 untuk ruang lingkup sertifikasi Provision for Life Insurance. Pencapaian ini menunjukkan perusahaan telah memenuhi tuntutan 7 (tujuh) prinsip SSM ISO 9001:2015 yakni Customer Focus, Leadership, Process Approach, Engagement of People, Improvement, Evidence Based Decision Making, serta Relationship Management.

Direktur Utama Asuransi Takaful Keluarga, Arfandi Arief mengatakan pencapaian sertifikasi ISO 9001:2015 merupakan wujud pengembangan Takaful Keluarga dalam upaya menghadirkan pengalaman berasuransi syariah terbaik untuk konsumen.

"Pencapaian Sertifikasi SMM ISO 9001:2015 ini menjadi wujud komitmen kami dalam memberikan layanan prima dan menerapkan prosedur operasi berstandar internasional mulai dari penerbitan polis, pembayaran kontribusi, pengelolaan investasi, hingga pelayanan klaim," ungkap pria yang akrab disapa Angki ini dalam keterangan tertulisnya baru-baru ini.

Dengan sertifikasi ini, Angki memastikan, efektivitas dan efisiensi di tingkat operasional perusahaan melalui pendekatan manajerial yang kolaboratif, inovatif, bertindak berdasarkan data yang valid dan andal, mengutamakan kepuasan customer, serta mengoptimalisasi pemanfaatan teknologi informasi untuk kecepatan dan akurasi proses bisnis.

"Untuk bisnis korporasi dan bancassurance, sertifikasi ini menjadi bukti komiten kami dalam meningkatkan layanan terhadap mitra bisnis. Di samping itu, juga menjadi nilai tambah perusahaan dalam bisnis korporasi dan bancassurance yang mensyaratkan adanya sertifikasi sistem manajemen mutu untuk menjalin kemitraan. Dengan demikian, masyarakat tak perlu ragu berasuransi syariah dan mempercayakan perencanaan finansialnya bersama kami. Karena Takaful Keluarga beroperasi dengan standar internasional," pungkas Angki. yni/E-10


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top