
Aston Villa Rekrut Andres Garcia dari Levante
Foto: X/AVFCOfficialJAKARTA - Tim Liga Inggris Aston Villa mengumumkan melalui laman resminya pada Selasa bahwa mereka telah merekrut bek muda Spanyol Andres Garcia dari klub La Liga Levante dengan nilai transfer yang diperkirakan sebesar enam juta poundsterling.
Garcia yang baru berusia 21 tahun dapat beroperasi sebagai bek kanan atau mengisi posisi sayap kanan. Ia merupakan pemain tim junior di klub divisi kedua Spanyol tersebut, sebelum menembus tim pertama dan pada musim ini telah mengoleksi tiga gol.
Villa tidak mengumumkan besaran transfer atau durasi kontrak Garcia.
Garcia merupakan rekrutan kedua Villa pada bursa transfer Januari, setelah sebelumnya mereka menggaet pemain internasional Belanda, Donyell Malen, dari Borussia Dortmund dengan transfer senilai 9 juta pound.
Pemain sayap Jaden Philogene telah meninggalkan Villa untuk bergabung ke tim papan bawah, Ipswich, dengan transfer sekira 22 juta pound.
Villa yang dilatih Unai Emery saat ini menghuni posisi kedelapan di klasemen sementara Liga Inggris, dan berada di posisi kelima pada klasemen Liga Champions menjelang pertandingan mereka melawan AS Monaco pada Selasa malam setempat. Ant/I-1
Berita Trending
- 1 Ini Tujuh Remaja yang Diamankan Polisi, Diduga Terlibat Tawuran di Jakpus
- 2 Cemari Lingkungan, Pengelola 7 TPA Open Dumping Bakal Dipidana
- 3 Regulasi Jaminan Sosial Dirombak, Ini Aturan Baru dari Menaker
- 4 Penerbitan Surat Edaran THR Ditunda
- 5 Peran TPAKD Sangat Penting, Solusi Inklusi Keuangan yang Merata di Daerah
Berita Terkini
-
James Cameron: ‘Avatar: Fire and Ash’ akan Berdurasi Panjang
-
Pemkab Kuningan percepat perbaikan jalan menuju kawasan wisata
-
Manchester United Harus Bayar £40 Juta untuk Jean-Philippe Mateta
-
Pemkab Bogor: 253,66 hektare izin Eiger Adventure Land dari Kemenhut
-
Juventus Dibantai Atalanta, Thiago Motta Tak Bisa Tidur