Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Pandemi

AS Segera Distribusi 80 Juta Dosis Vaksin, Termasuk ke Indonesia

Foto : MAMYRAEL/AFP

Vaksin Covid-19

A   A   A   Pengaturan Font

Kemudian, sebanyak 15 juta alokasi Covax akan didistribusikan di Asia terutama ke India, Nepal, Bangladesh, Pakistan, Sri Lanka, Afghanistan, Maladewa, Bhutan, Filipina, Vietnam, Indonesia, Thailand, Malaysia, Laos, Papua Nugini, Taiwan, Kamboja, dan Kepulauan Pasifik.

Selain itu, 10 juta dosis Covax akan diberikan ke negara-negara di Afrika yang akan dipilih melalui koordinasi dengan Uni Afrika.

Disebutkan juga, sekitar 14 juta atau 25 persen dari 55 juta vaksin, akan dikirim langsung ke Kolombia, Argentina, Haiti, negara CARICOM lainnya, Republik Dominika, Kosta Rika, Panama, Afghanistan, Bangladesh, Pakistan, Filipina, Vietnam, Indonesia, Afrika Selatan , Nigeria, Kenya, Ghana, Cabo Verde, Mesir, Yordania, Irak, Yaman, Tunisia, Oman, Tepi Barat dan Gaza, Ukraina, Kosovo, Georgia, Moldova, dan Bosnia.

Hanya Perkiraan

Dalam pernyataan itu, Gedung Putih tidak merinci rinci berapa dosis yang akan dikirim ke masing-masing negara, hanya perkiraan untuk wilayah secara umum. Adapun, vaksin yang akan didistribusikan terdiri dari vaksin Moderna, Pfizer dan Johnson & Johnson Covid-19. Sedangkan, vaksin AstraZeneca belum disetujui oleh regulator federal.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top