Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hubungan Bilateral

AS Persulit Prosedur Kunjungan Diplomat Tiongkok

Foto : NICHOLAS KAMM/AFP

Menteri Luar Negeri AS, Mike Pompeo

A   A   A   Pengaturan Font

"Saya rasa semua orang akan melihat risiko jika berasosiasi dengan mereka," kata Pompeo .

Pompeo menuduh institut yang didanai pemerintah Tiongkok itu bekerja merekrut mata-mata dan kolaborator di perguruan tinggi AS. "Kami akan menutup mereka semua sebelum akhir tahun ini," ujar Pompeo.

Bulan lalu, Pompeo melabel Institut Konfusius di AS sebagai suatu entitas yang memajukan propaganda global Beijing serta pengaruh jahat dan mewajibkannya untuk mendaftarkan diri sebagai misi asing.

Sebelumnya, pemerintahan Presiden Donald Trump telah mengambil langkah serupa dengan pembatasan aktivitas sejumlah perusahaan asal Tiongkok, seperti Huawei Technologies. Dan, langkah-langkah selanjutnya juga masih akan dilakukan.

"Anda akan melihat upaya yang lebih luas lagi, akan ada banyak pengumuman. Dan saya kira dalam beberapa hari dan beberapa pekan ke depan, kita akan melihat AS melakukan konfrontasi akan hal ini dengan serius, semua demi ekonomi Amerika," kata Pompeo. n SB/AFP/P-4


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, AFP

Komentar

Komentar
()

Top