Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pilkada Lampung - Usai Pendaftaran Arinal-Chusnunia Akan Temui Ketum Golkar, PKB, dan PAN

Arinal-Chusnunia Ingin Berdayakan SDM Lampung

Foto : istimewa

Serahkan Berkas - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi (kedua dari kiri) – Chusnunia Chalim (kedua dari kanan) usai menyerahkan berkas pencalonan kepada Ketua KPU Lampung Nanang Trenggono (kanan) di Aula KPU Lampung, di Jalan Gajah Mada, Bandar Lampung, Lampung, Rabu (10/1).

A   A   A   Pengaturan Font

Sebab, untuk mencapai kemenangan itu, mereka telah bersama-sama dengan rakyat. Usai pendaftaran, Arinal menyampaikan ucapan terima kasih dan berharap semua proses berjalan lancar. "Terima kasih pada KPU Lampung, proses pencalonan sudah terpenuhi dengan baik, mudahmudahan di masa mendatang ini sebagai cerminan karena syarat (pencalonan) terpenuhi," kata Arinal di Kantor KPU Lampung. Ketua DPD I Partai Golkar Lampung ini mengungkapkan, dalam waktu dekat pihaknya akan sowan ke Ketum Golkar Arilangga Hartarto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar dan Ketum PAN Zulkifli Hasan. "Bahwa kami sudah diterima (KPU Lampung) dan akan berdeklarasi pada rakyat, sudah waktunya memimpin Provinsi Lampung," ujarnya.

Berkas Lengkap

Pasangan Arinal-Chusnunia maju di Pilgub Lampung 2018 dengan diusung 3 partai politik (parpol). Gabungan ketiga parpol tersebut memiliki total 25 kursi di DPRD Lampung.

Rinciannya, Partai Golkar 10 kursi, PKB 7 kursi dan PAN 8 kursi. Sebelum berangkat ke Kantor KPU, Arinal-Chusnunia menggelar istighosah di Kantor DPW PKB Lampung. Selain pengurus Golkar dan PKB, pada istighosah tersebut hadir para kyai NU. Selesai istighosah, dilanjutkan dengan doa bersama di Kantor DPD I Partai Golkar Lampung di Bandarlampung.

Sekitar dua ribu pendukung Arinal Djunaidi-Chusnunia berkumpul dan meneriakkan yelyel tanpa henti, saat mengantarkan pasangan ini mendaftar di KPU Lampung, Jalan Gajah Mada, Tanjungkarang Timur. Pasangan ini didampingi Ketua Pemenangan Sumbagsel DPP Partai Golkar Aziz Syamsudin, Sekretaris Supriadi Hamzah, Bapilu Tony Eka Chandra, Ririn Kuswantari, I Made Bagiase dan Yuhadi. Hadir juga Ketua DPW PAN Lampung Zainudin Hasan, Sekretaris Ahmad Iswan Handi Cahya, BPOK Agus Bakhti Nugroho, dan MPP Irfan Nuranda Djafar. Kemudian Sekretaris DPW PKB Lampung Okta Rijaya.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top