Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Apple Hadirkan Pembaruan-Pembaruan pada Airpods

Foto : Antara/Apple

Tampilan AirPods Max (kiri) dan AirPods 4

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Apple mengumumkan model dan fitur-fitur baru pada AirPods, termasuk pembaruan-pembaruan yang dihadirkan pada AirPods 4, dalam acara It's Glowtime pada Senin (9/9).

Menurut informasi yang disiarkan di Apple Newsroom, konsumen kini dapat memilih di antara dua model yang berbeda, yakni AirPods 4 dan AirPods 4 dengan peredam kebisingan aktif (Active Noise Cancellation/ANC). Selain itu, AirPods Max sekarang hadir dengan pengisian daya USB-C.

Wakil Presiden Senior Rekayasa Perangkat Keras Apple, John Ternus, mengatakan bahwa AirPods 4 menawarkan peredam kebisingan aktif dan pengalaman audio canggih.

Dengan chip H2, ia menyampaikan, AirPods 4 memberikan peningkatan besar dalam kualitas suara sekaligus menghadirkan fitur-fitur cerdas yang mengubah cara pengguna menerima panggilan dan berinteraksi dengan Siri.

Menurut Apple, AirPods 4 memiliki arsitektur akustik yang sepenuhnya baru, driver distorsi rendah, dan amplifier rentang dinamis tinggi. Audio spasial yang dipersonalisasi dengan pelacakan kepala yang dinamis ditambahkan untuk menghadirkan pengalaman media yang imersif.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top