Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Anker Bir Terus Bernovasi untuk Mengatasi Penurunan Daya Beli

Foto : Istimewa

PT Delta Djakarta menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), di Jakarta, Kamis (16/5).

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Roy, sebagai pionir produsen bir di Indonesia, Delta Djakarta juga memperluas portofolio bir Anker dengan meluncurkan Anker Pineapple, bir rendah alkohol yang dibuat dengan ekstrak nanas asli, memberikan sentuhan rasa buahasam-manis yang menyegarkan. "Pada akhir tahun 2023, kami juga memperkenalkan San Miguel Cerveza Blanca, bir gandum yang secara harmonis menyeimbangkan rasa pedas, smoky, dengan aroma citrus, dan mint," ujarnya.

Dia juga menambahkan Distributor E-Commerce pada November 2023. Melanjutkan pengiriman penjualan On-line kami melalui HappyFresh dan mempertahankan toko resmi E-Commerce kami, "BEERsama Jakarta".

Menanggapi tantangan yang ditimbulkan oleh lingkungan industri yang dinamis, Anker juga berdedikasi untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi tenaga kerja kami. Kami memprioritaskan kualitas sumber daya manusia dan memastikan peningkatan berkelanjutan melalui program pelatihan dan pengembangan rutin. Hal ini merupakan komponen integral dari komitmen kami untuk membina kemampuan karyawan, yang mencerminkan pentingnya peran mereka dalam perusahaan.

Meskipun berada dalam jalur pemulihan, kinerja industri bir secara keseluruhan masih jauh dari target karena tingkat konsumsi masih di bawah sebelum pandemi. Meningkatnya sektor pariwisata dan diperkenalkannya produk-produk baru memicu pertumbuhan, namun dengan adanya pembatasan distribusi yang ketat mempersulit para produsen bir.

Dengan tantangan dalam distribusi perdagangan, Perseroan mencatat penurunan volume produksi di beberapa wilayah. Hal positif kami mencatat pertumbuhan dua digit untuk merek Anker Lychee dan San Miguel serta partner brand, Carlsberg. Ketika pasar terus dibuka kembali, kami mencatat pertumbuhan yang signifikan pada channel on-premise dan off-premise, terutama untuk bir premium dan bir bercitarasa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top