Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hari Anak Nasional

Anies Ajak Warga Peduli Anak Jalanan

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengajak seluruh warga Jakarta untuk peduli anak jalanan. Menurutnya, Hari Anak Nasional merupakan sebuah peringatan kepada semua pihak untuk tetap peduli anak.

"Itu peringatan bagi kita untuk peduli pada anak. Saya beri contoh kalau ada anak-anak main pinggir jalan, maka anggap itu anak kita sendiri, sapa dan katakan jangan main di sini. Anak-anak bermain di tepi sungai ada risiko, lalu kita sapa dan katakan hati-hati," ujar Anies di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (23/7).

Menurutnya, setiap pihak harus bisa menjangkau anak-anak dengan kasih sayang. Sehingga kelak, katanya, anak itu akan membawa suasana kedamaian. Dia pun mendorong agar anak-anak diberikan tantangan yang setakar sehingga bisa tumbuh menjadi anak-anak yang tangguh dan kuat.

"Ini soal mindset itu kita anggap anak sendiri kita peduli maka itu hari anak nasional mengajak pada semua mari peduli kepada semua anak, anggap setiap anak itu adik kita, anak kita sendiri lalu kita ikut bertanggung jawab atas kelangsungan mereka," kata Anies.

Anies mengaku bersyukur, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah dinobatkan sebagai Pemerintah Daerah Peduli Anak dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Peri Irawan

Komentar

Komentar
()

Top