Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Angka Kelahiran di AS Turun Selama 6 Tahun Berturut-Turut

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

NEW YORK - Pemerintah federal Amerika Serikat (AS) pada Rabu (5/5) menyatakan bahwa angka kelahiran di AS mengalami penurunan selama enam tahun berturut-turut hingga 2020. Penurunan ini jadi bukti awal bahwa pandemi virus korona mempercepat tren di antara kaum perempuan Amerika untuk menunda kehamilan.

"Kelahiran menurun sekitar 8 persen pada Desember, dibandingkan dengan bulan yang sama pada tahun sebelumnya," demikian laporan data bulanan pemerintah federal AS. "Ada 3.605.201 kelahiran di AS tahun lalu dan angka itu merupakan yang terendah sejak 1979," imbuh laporan tersebut.

Angka kelahiran yang menurun hanyalah satu bagian dari pergeseran dinamika demografis AS. Dengan terjadinya penurunan imigrasi dan meningkatnya kematian, populasi di AS selama dekade terakhir mengalami perlambatan peningkatan kedua paling lambat sejak pemerintah AS mulai menghitung populasinya pada abad ke-18.

Pandemi, yang mendorong angka kematian lebih tinggi dan angka kelahiran bahkan lebih rendah, tampaknya telah memperparah laju tren tersebut. SB/NYTimes/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top