Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Alumni UNS Diharapkan Berkolaborasi dengan Pemerintah

Foto : Istimewa

Plt. Rektor Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS), Chatarina Muliana, dalam acara Silaturahmi dan Halalbihalal Idulfitri 1445 Hijriah Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UNS, di Jakarta, Rabu (22/5).

A   A   A   Pengaturan Font

"Kami harus lebih banyak melakukan berbagai inovasi dengan sangat cepat. Tantangan itu dapat lebih cepat berubah dari semua perencanaan yang dilakukan," terangnya.

Sementara itu,Ketua IKA UNS, Budi Harto menilai, berkumpunya alumni UNS menjadi menjadi sebuah pertanda kebersamaan IKA UNS akan selalu bergulir. Menurutnya, alumni yang telah usai dalam menamatkan pendidikan di UNS hendaknya menjadi dorongan untuk senantiasa memberikan dukungan balik kepada kampus.

Dia mengajak para alumni UNS untuk saling bersinergi menjalin kerja sama dengan UNS. Hal tersebut menjadi angin segar bagi kampus mengingat salah satu Indikator Kinerja Utama (IKU) Perguruan Tinggi adalah kerja sama yang terjalin dengan dunia usaha dan dunia industri.

"Mari bersama-sama merintis kerja sama dengan UNS. Bisa dimulai dari koordinasi dengan masing-masing prodi. Apa saja yang bisa disinergikan bersama. Dengan demikian akan ikut menjaga pertumbuhan dan kebesaran UNS di masa yang akan datang," jelasnya.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top