Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ali Shahab, Sutradara Senior dan Wartawan Meninggal Dunia

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Sutradara kawakan dan wartawan Ali Shahab meninggal dunia, Selasa (25/12), pada usia 77 tahun. Demikian ditulis dalam Facebook Ilham Bintang.

Wartawan Senior Ilham Bintang mengucapkan bela sungkawa di akun Facebook pribadinya. Dari keterangannya, Almarhum menghembuskan nafas terakhir pada sore hari, meski tak dijelaskan lebih rinci terkait penyebabnya tutup usia.

"Barusan dapat kabar dari keluarganya sahabat kita seorang wartawan, sastrawan dan sineas terkemuka Ali Shahab jam 3 sore tadi dipanggil menghadap Ilahi Rabbi, pemiliknya yang sah. Innalillahi Wainnailaihi Rojiun."

Almarhum Ali yang lahir di Jakarta, 22 September 1941 itu pernah merilis sejumlah karya film ternama yang hingga kini masih menjadi buah bibir. Di antaranya, film bergenre horor yang dibintangi aktris Suzanna, yakni Beranak dalam Kubur, Bumi Makin Panas, dan Nafsu Gila pada 1971 dan 1973.

Pria yang dikenal sebagai wartawan senior itu juga menulis beberapa novel remaja bernuansa Islami. Beliau menelurkan karya terkenal sinetron 'Rumah Masa Depan' yang ditayangkan di TVRI pada era 1980-an. Tak berhenti di sana, karya sinetronnya berlanjut melalui Nyai Dasimah, Putri Malam,

Komentar

Komentar
()

Top