Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ada Jiwa "Social Enterpreneur" dalam Berkoperasi

Foto : ISTIMEWA

Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM, Me­liadi Sembiring.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pertumbuhan ekonomi nasional harus dibarengi dengan pemerataan agar bisa dinikmati oleh seluruh rakyat Indonesia. Hal itu bisa diwujudkan melalui wadah koperasi. Pasalnya, jiwa social enterpreneur ada di dalam koperasi.

"Oleh karena itu, kami terus mendorong gerakan koperasi untuk tumbuh dan berkembang di seluruh Indonesia," kata Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM, Meliadi Sembiring, pada acara seminar koperasi dan pelatihan OK OCE yang diselenggarakan Lumbung Informasi Rakyat (LIRA), di Jakarta, Rabu (2/5).

Meliadi menegaskan, anggota koperasi merupakan captive market dan potensi besar bagi sebuah koperasi, termasuk Koperasi LIRA Sejahtera. "Oleh karena itu, saya berharap agar Koperasi LIRA Sejahtera bisa melakukan banyak inovasi dalam mengembangkan usahanya sehingga bisa bermanfaat bagi seluruh anggota koperasi," kata dia.

Terlebih lagi, lanjut Meliadi, Kemenkop dan UKM terus mendorong program Reformasi Total Koperasi untuk melahirkan koperasi-koperasi berkualitas. "Kita tidak mau lagi mengembangkan koperasi dari sisi kuantitas. Lebih baik sedikit jumlahnya, namun seluruhnya berkualitas. Saat ini, sudah banyak koperasi yang berkualitas yang beraset hingga triliunan rupiah," tandas Meliadi. Ant/E-3

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top