Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Peningkatan SDM I KCIC Berikan Kelas Simulator dengan Teknologi Terbaru

72 Masinis RI Dilatih untuk Operasikan Kereta Cepat

Foto : ANTARA

EMIR MONTI Manager Corporate Communication KCIC - Harapannya seluruh operasional sudah dapat dilakukan oleh SDM Indonesia.

A   A   A   Pengaturan Font

Usai mendapatkan kelas pelatihan simulator, lanjut Emir, seluruh calon masinis ini selanjutnya akan melakukan praktik kerja lapangan dalam menjalankan kereta cepat dengan didampingi oleh tenaga profesional.

"Tahapannya adalah setelah praktik kerja lapangan, calon masinis akan mendapatkan sertifikasi dari Kementerian Perhubungan dan setelah itu baru bisa mengoperasikan kereta cepat oleh SDM Indonesia," kata dia.

Emir berharap pada tahun 2025 mendatang seluruh operasional Kereta Cepat Whoosh mampu dijalankan oleh masinis Indonesia melalui proses transfer pengetahuan dari tenaga profesional ini.

"Jadi memang banyak hal yang kita dapatkan ilmunya dari tenaga profesional terlatih ini dan jika seluruh pelatihan berjalan lancar, diharapkan dalam satu tahun atau dua tahun ke depan sudah mulai bertahap bisa dioperasikan oleh masinis Indonesia," kata dia Emir.

Emir mengatakan KCIC menargetkan sebanyak 31.000 penumpang per hari dapat dilayani oleh Kereta Cepat Whoosh pada 2024. Berdasarkan proyeksi kajian dengan Pusat Pengujian, Pengukuran, Pelatihan, Observasi dan Layanan Rekayasa Universitas Indonesia (Polar UI) Kereta Cepat Whoosh mampu melayani 31 ribu penumpang dengan 68 perjalanan per hari.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top