Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I Subvarian Omicron B.A 5 Bisa Bebani Rumah Sakit

50.857 Pasien Covid-19 Sedang Jalani Perawatan

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

"Berdasarkan riset terakhir, yang layak dan tepat untuk dosis keempat adalah mRNA," ujar Dicky. Dicky menjelaskan berdasarkan riset, ketiga vaksin tersebut efektif menghadapi Covid-19 subvarian Omicron.

Menurutnya, pemerintah harus mengupayakan ketersediaan ketiga jenis vaksin tersebut. "Di luar itu, saya tidak rekomendasikan, berbasis data riset," tambahnya. Lebih lanjut, Dicky mendukukung langkah pemerintah mengadakan vaksinasi dosis keempat. Meski masih untuk tenaga kesehatan, tapi hal tersebut penting agar masyarakat mendapat layanan kesehatan yang prima di tengah peningkatan kasus Covid-19.

Kelompok Rentan

Dia mendorong agar pemerintah juga menyasar kelompok rentan seperti lansia dan pengidap komorbid. Menurutnya, jangan sampai di tengah pandemi banyak korban berjatuhan di tengah.

"B.A 5 terbukti serius dan bisa membebani rumah sakit. Di Australia sudah ada imbauan untuk lansia dan komorbid vaksinasi dosis keempat," tandasnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top