Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Layanan Transportasi/Jaklingko Jadi Perusahaan Pengelola Tarif Angkutan

2021, Pembayaran Moda Transportasi Satu Kartu

Foto : ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.

Pekerja menyelesaikan pembangunan skybridge di Halte TransJakarta Centrale Stichting Wederopbouw (CSW) koridor 13, Jakarta, Rabu (8/7/2020). Skybridge atau Jembatan Penyeberangan Multiguna (JPM) yang akan terintegrasi antara Stasiun MRT ASEAN dengan Halte TransJakarta CSW tersebut ditargetkan rampung pada akhir 2020.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Warga Jakarta dapat menggunakan layanan satu kartu pembayaran tunggal untuk seluruh moda transportasi pada tahun depan.

"Nanti di masa depan, LRT juga akan dimasukkan multimoda. Insya Allah 2021 akhir, kalau beroperasi (pembayaran satu kartu)," kata Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, usai penandatanganan perjanjian pemegang saham sistem integrasi pembayaran antarmoda transportasi di Kantor Kementeran Perhubungan di Jakarta, Rabu (15/7).

Penandatanganan disaksikan langsung oleh Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, dan Wakil Menteri BUMN II, Kartiko Wirjoatmodjo.

Dalam perjanjian itu, BUMN dan BUMD Pemprov DKI Jakarta bersinergi mendirikan perusahaan patungan yang mengelola sistem pembayaran terpadu antarmoda transportasi di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Peri Irawan, Antara

Komentar

Komentar
()

Top