Krakatau Jadi Daya Tarik Wisata
Foto: ISTIMEWAJAKARTA - Provinsi Lampung kembali menggelar event unggulan Lampung Krakatau Festival 2019 yang penyelenggaraannya akan dipusatkan di Kota Bandar Lampung pada 23-25 Agustus. Event ke-29 kali ini menyuguhkan Krakatu sebagai ikon dan daya tarik wisatawan dunia.
"Gunung Krakatau sangat tepat untuk dijadikan sebagai ikon pariwisata Lampung dan menjadi branding yang mendunia sehingga mudah untuk dipromosikan di dalam negeri maupun mancanegara," kata Tenaga Ahli Menteri Bidang Manajemen Calendar Of Event (CoE) Esthy Reko Astuty di Jakarta, Rabu (31/7) .
Ia menambahkan, potensi Lampung semakin membaik yang terlihat dari unsur 3A (aktraksi, amenitas, dan aksesibilitas) terutama aksesibilitas ditandai dengan mulai beroperasinya jalan tol trans Sumatera (Bakauheni Lampung-Palembang). Selain itu, bertambahnya dermaga penyeberangan ferry eksekutif di Pelabuhan Merak dan Bakauheni, fasilitas Bandara Raden Inten II menjadi bandara internasional, mempercepat perberkembangan wisata Lampung.
Esthy menambahkan. selain itu pelaksanaan festival yang berjalanan secara kontinyu setiap tahun dengan jadwal pelaksanaan yang tetap setiap akhir Agustus mempunyai daya tarik tersendiri karena akan memudahkan para traveller merencanakan liburannya ke Lampung. mza/E-12
Redaktur:
Penulis: Mohammad Zaki Alatas
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 3 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- MMKSI Luncurkan Varian Baru Mitsubishi Xforce Ultimate with Diamond Sense,
- Dubes RI untuk Belanda: Dukungan BNI pada KMILN Tegaskan Posisinya sebagai Bank Global
- IDI Kabupaten Banyumas Bagikan Cara Tepat Obati Penyakit Tekanan Darah Tinggi yang Efektif
- IDI Jawa Tengah BagikanTips Kesehatan Cara Cepat Hamil Setelah Haid
- Khofifah - Emil Ajak Pendukung Doa Bersama dan Sukseskan Pilgub Jatim