Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Zarco Kuasai Sesi Pertama Latihan Besar di Brno

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

BRNO- Pembalap Yamaha Tech 3, Johann Zarco, menunjukkan ambisi besarnya untuk memperoleh hasil yang lebih baik seusai jeda musim MotoGP 2018. Pembala asal Prancis itu berhasil mencatatkan waktu lap tercepat pada latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Ceko, di Sirkuit Brno, Jumat (3/8).

Pada sesi pertama ini Zarco mencatatkan waktu tercepatnya 1 menit 56,647 detik, unggul atas pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, yang menempati urutan kedua. Pada awal-awal sesi FP1, Dovizioso berhasil melahap lap dengan cepat. Dia mengukir waktu 1 menit 56,720 detik dan menempati posisi pertama, lebih baik daripada Marquez. Posisi ketiga ditempati Alvaro Bautista, yang diikuti Maverick Vinales.

Namun, Dovizioso gagal mempertahankan kecepatannya hingga akhir. Pada lap-lap akhir Johann Zarco menyodok sebagai pembalap tercepat. Doviziso melorot ke urutan kedua dan posisi tersebut bertahan hingga sesi FP1 berakhir.

Dovizioso menempati posisi kedua dengan terpaut 0,073 detik dari Zarco. Sedangkan posisi ketiga ditempati pembalap Repsol Honda, Marc Marquez. Sedangkan duo pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, mencatat hasil kurang mengesankan. The Doctor hanya berada di posisi kelima, di belakang Alvaro Bautista.

Vinales bahkan lebih terpuruk karena hanya menempati posisi ke-14. Hasil kurang mengesankan juga dicatatkan Jorge Lorenzo yang menghuni posisi ke-12. AFP/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top