Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

Xi dan Kishida Bertemu di AS, Berharap Jalin Hubungan Bilateral yang Positif

Foto : Kyodo

PM Fumio Kishida (kiri) dan Presiden Tiongkok Xi Jinping berjabat tangan di San Francisco pada 16 November 2023.

A   A   A   Pengaturan Font

SAN FRANSISCO - Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida dan Presiden Tiongkok Xi Jinping mengadakan pembicaraan tatap muka di sela-sela KTT APEC di San Fransisco, AS pada Kamis (16/11). Kishida mengatakan ingin menciptakan masa depan yang positif bagi hubungan kedua negara.

Menurut media Jepang Kyodo, pada awal pembicaraannya dengan Xi, Kishida mengatakan Tiongkok-Jepang perlu membangun hubungan yang "stabil dan konstruktif" meskipun hubungan kedua negara masih buruk.

"Komunitas internasional berada pada titik balik bersejarah di mana konfrontasi dan kerja sama terjalin dengan cara yang rumit," kata Kishida.

"Dalam kondisi itu, Jepang dan Tiongkok, sebagai negara tetangga yang memiliki sejarah panjang dan masa depan abadi, dan sebagai kekuatan global yang besar, memiliki tanggung jawab untuk berkontribusi terhadap perdamaian dan kemakmuran global," kata Kishida kepada Xi.

Sementara itu, Xi mengatakan hubungan bilateral harus "saling menguntungkan" dan sesuai untuk era baru. Kedua negara harus "menangani perbedaan dengan baik" demi kepentingan bersama rakyat, kata Xi menurut media yang dikelola pemerintah Tiongkok.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Lili Lestari

Komentar

Komentar
()

Top