Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Woods Bangkit Jelang Akhir Turnamen Masters

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

GEORGIA - Tiger Woods semakin bangkit berburu gelar jaket hijau kelimanya pada turnamen utama Masters 2019 setelah menempel posisi pimpinan dengan menempati posisi ties kedua bersama, hanya terpaut dua pukulan dari pimpinan sementara Francesco Molinari di Augusta National, Georgia, AS, Sabtu (13/4) waktu setempat.

Mantan pegolf nomor satu dunia itu menghentak memasuki permainan putaran ketiga atau sehari jelang putaran terakhir Sabtu itu dengan mencatat 67 pukulan atau total tiga putaran permainan dia membukukan 205 pukulan atau 11 di bawah par, terpaut dua pukulan dari Molinari (66) yang membukukan total 203 pukulan atau 13 di bawah par, demikian dilansir dari situs PGA Tour.

"Saya ingin memastikan bahwa saya tetap dengan dua digit," kata kata pemenang 80 turnamen PGA Tour itu menyinggung proses permainannya pada putaran ketiga itu. Woods menempati posisi bersama kedua setelah permainan putaran ketiga dengan rekan senegaranya dari AS Tony Finau.

Mereka akan bermain dalam satu grup pada putaran keempat atau terakhir, Minggu waktu setempat, ketika pegolf yang sudah tidak pernah lagi memenangi turnamen utama sejak U.S. Open pada 2008 itu akan meraih jaket hijau kelima jika memenangi turnamen Masters ini, dan akan tercatat terpaut satu gelar dari Jack Nicklaus dan tiga gelar dari Nicklaus secara keseluruhan untuk kejuaraan utama.

Tiger woods selama menjuarai turnamen Masters sebelumnya tidak pernah melalui proses bangkit seperti sekarang ini, tapi dia pernah empat kali membukukan 11 pukulan di bawah par, dan dia memenangi seluruh keempat turnamen Masters sebelumnya itu. "Ini akan menarik untuk dilihat, apakah angin akan datang seperti yang diperkirakan," kata Woods.

"15 atau 20 mil per jam hembusan angin di lapangan ini akan cukup menantang," tambahnya.

Di belakang posisi Woods adalah pegolf AS lainnya Brook Koepka. Ant/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top